Yuk, Kenali 3 Jenis Layanan pada Cloud Computing

Telecommunication
Telecommunication
Jun 21, 2023
Di Posting Pada 21 Jun 2023

Sebagai sebuah perusahaan yang menghimpun puluhan hingga ratusan data perusahaan dan customer, diperlukan media penyimpanan aman dan andal untuk menjaga ketersediaan data tersebut. Salah satu media penyimpanan yang bisa jadi solusi untuk bisnis adalah cloud computing

Jika Anda pernah menggunakan media penyimpanan online seperti Google Drive, Anda sudah menjadi konsumen dari cloud computing. Namun, ternyata layanan cloud tidak sesederhana itu! Menawarkan lebih banyak kelebihan, ternyata cloud computing memiliki beberapa layanan yang bisa digunakan untuk memaksimalkan operasional bisnis. 

Maka dari itu, mari kenali 3 jenis layanan pada cloud computing yang bisa digunakan pada perusahaan Anda untuk mengoptimalkan operasional bisnis Anda. Simak informasi lebih lengkapnya di bawah ini!

Apa itu Cloud Computing?

Dikutip dari laman idcloudhost.com, cloud computing (komputasi awan) merupakan teknologi yang mengubah internet menjadi pusat server. Teknologi ini memungkinkan penggunanya mengelola data dan aplikasi dengan mudah. 

Melalui teknologi ini, pengguna juga dapat mengakses data dan informasi dari internet tanpa perlu melakukan penginstalan aplikasi. Layanan ini memungkinkan pengguna untuk mengakses penyimpanan berbasis internet secara fleksibel dan real-time ke sumber daya jaringan, seperti data, software, dan lain sebagainya. 

Karena layanan ini berbasis internet, setiap user perlu memastikan memiliki konektivitas internet stabil dan andal untuk bisa mengambil informasi di dalamnya. Di balik itu, layanan ini menawarkan kemudahan pada user untuk bisa mengakses data dari mana saja melalui berbagai perangkat. 

Jenis Layanan pada Cloud Computing

Adapun beberapa layanan pada cloud computing yang bisa dimanfaatkan penggunanya adalah sebagai berikut: 

1. Infrastructure as a Service (IaaS)

IaaS

Infrastructure as a Service merupakan layanan cloud yang pada dasarnya mencakup server fisik dan virtual server. Penggunaan dari cloud computing satu ini memungkinkan penggunanya memakai server tanpa perlu melakukan konfigurasi perangkat, membeli komputer, hingga melakukan pemeliharaan secara rutin.

Banyak keuntungan yang akan diperoleh jika menggunakan layanan satu ini di perusahaan, seperti:

  • Resource bisa dibeli sesuai dengan kebutuhan pengguna;
  • Sangat fleksibel sehingga saat digunakan tidak akan menyulitkan;
  • Murah karena pembeliannya bisa berdasarkan pada konsumsi pengguna;
  • Mudah dalam mengotomatiskan penyimpanan, jaringan, server, dan lainnya yang dimiliki pengguna.

Dalam dunia bisnis, layanan ini sangat berperan penting untuk menunjang operasional perusahaan. Misalnya penggunaan aplikasi Google yang terintegrasi dengan seluruh akun hanya melalui satu aplikasi. Karyawan dan orang lain yang berhubungan dengan perusahaan bisa mengakses, mengelola, hingga mengambil data yang diperlukan tanpa harus repot menghubungi pihak berwenang selama data tersebut memang dibuka untuk umum. 

2. Platform as a Service (PaaS)

PaaS

Berbeda dengan IaaS, PaaS merupakan layanan cloud yang memungkinkan penggunanya membangun dan membuat aplikasi sendiri karena pelayanannya berbentuk sebuah platform.

Dengan menggunakan layanan satu ini, pengguna juga akan memperoleh beberapa keuntungan, di antaranya:

  • Dapat membantu mengurangi kompleksitas;
  • Pengembangan keseluruhan aplikasi menjadi lebih efektif;
  • Bisa membuat aplikasi sendiri dengan bantuan web server, framework, dan lain sebagainya.

Keuntungan tersebut didukung oleh karakteristik dari PaaS yang sudah terintegrasi dengan database dan layanan web. Jadi, dalam penggunaannya, user akan lebih efektif dalam mengambil data dan sumber daya yang dibutuhkan. 

PaaS ini biasanya digunakan dalam perusahaan untuk pengembangan dan pengujian platform tertentu. Dengan begitu, user tidak hanya fokus dalam pembuatannya, tetapi juga bisa mengevaluasi dan meninjau kembali platform yang sedang dibuat. Operasional bisnis pun akan meningkat dan dapat memuaskan customer

3. Software as a Service (SaaS)

SaaS

Sesuai namanya, SaaS merupakan layanan cloud yang berbentuk perangkat lunak dan dikelola oleh vendor pihak ketiga. Dalam pengoperasiannya, layanan satu ini tidak mewajibkan penggunanya mengerti dan mengetahui cara mengurus data di perusahaan karena pemeliharaan dan perawatan server dilakukan langsung oleh jasa penyedia layanan cloud computing.

Beberapa keuntungan yang ditawarkan layanan satu ini adalah sebagai berikut:

  • Menghemat biaya operasional;
  • Memudahkan analisis data di perusahaan;
  • Membuat kegiatan usaha berjalan lebih efisien;
  • Meningkatkan produktivitas karyawan yang bekerja.

Karakteristik umum yang dimiliki oleh SaaS ini untuk menunjang performanya adalah kemudahan user yang tidak perlu mengkhawatirkan pembaruan software yang digunakan. Dengan kata lain, user hanya berperan sebagai konsumen yang menerima dan menggunakan seluruh layanan yang disediakan oleh pihak ketiga.

Layanan ini banyak digunakan di sebuah perusahaan khususnya untuk melakukan aktivitas yang berkaitan dengan perencanaan, input data, laporan, dan sebagainya. Misalnya, perusahaan dapat mengerjakan sebuah file bersamaan secara online bersama dengan karyawan atau pihak lain yang tidak berada dalam satu wilayah. 

Selain efisiensi waktu, Anda pun tidak harus mengeluarkan tenaga dan biaya lebih untuk berkumpul di satu tempat. Dengan mengandalkan koneksi internet stabil, Anda sudah bisa mengedit dokumen bersamaan. 

Memilih Layanan Cloud Computing yang Tepat

Setelah mengetahui tentang apa itu cloud computing dan jenis layanan yang bisa digunakan, kini saatnya Anda memilih layanan cloud yang tepat. Ada beberapa tips dan cara yang bisa Anda pertimbangkan sebelum bekerja sama dengan vendor pihak ketiga, yaitu: 

1. Pertimbangkan sistem keamanan yang digunakan

Tips pertama adalah mempertimbangkan sistem keamanan yang ditawarkan provider cloud. Sistem keamanan di sini berkaitan dengan ketangguhan server dalam menjaga ketersediaan informasi di dalamnya. 

Pastikan bahwa penyedia layanan menggunakan sistem seperti enkripsi end-to-end, firewall, atau metode pengamanan data lainnya. 

Selain itu, pertimbangkan juga sistem keamanan yang digunakan oleh layanan cloud computing. Pastikan Anda memilih layanan yang sudah Jika bisnis mematuhi kepatuhan hukum dan peraturan yang berlaku mengenai keamanan server dan data di dalamnya dalam rangka perlindungan data privasi. 

2. Ketersediaan customer support

Pada dasarnya, layanan cloud computing difasilitasi oleh vendor pihak ketiga sehingga sangat penting untuk memperhatikan adanya customer support yang memadai. Hal ini bertujuan untuk mendukung layanan cloud yang digunakan dan meninjau kembali apabila ada permasalahan atau kerusakan di kemudian hari. 

Bentuk customer support ini dapat berbentuk panggilan telepon, email, chat, dan yang lainnya. Kesigapan penyedia layanan dalam menanggapi keluhan dari konsumen melalui media tersebut sangat menentukan tingkat kepercayaan terhadap provider cloud tersebut. 

3. Ketersediaan akses data dan sumber daya 

Tips berikutnya adalah memastikan adanya ketersediaan akses terhadap data dan sumber daya. Seiring berjalannya waktu, pastilah bisnis Anda akan mengalami pengurangan atau penambahan data dan sumber daya. Maka dari itu, pastikan penyedia layanan yang Anda pilih menawarkan fasilitas untuk meningkatkan atau mengurangi kapasitas ruang penyimpanan yang dibutuhkan. 

Selain itu, sumber daya berupa sistem cadangan apabila ada kerusakan atau kehilangan data juga perlu dipertimbangkan. Pastikan provider cloud yang dipilih memiliki ketersediaan layanan tersebut untuk menghindari kerugian kehilangan data karena sudah ada sistem pencadangan. 

Nah, Anda sekarang sudah mengetahui 3 jenis layanan pada cloud computing yang bisa digunakan untuk bisnis Anda. Yuk, gunakan layanan cloud computing dari Link Net di perusahaan Anda untuk mengoptimalkan operasional bisnis. Dengan memanfaatkan layanan ini, bisnis Anda akan bisa berjalan menjadi lebih fleksibel dan bebas hambatan.

Penulis: Lusita Amelia.

Artikel Terkait
Artikel Lainnya
Lihat Semua Artikel Lainnya  
  Tautan Berhasil di Copy